#isvan, medan –
Wali Kota Medan Bobby Nasution secara spontan menyatakan dirinya akan memberikan sumbangan berupa uang senilai Rp 10 Juta untuk tambahan gaji Imam dan Muazin Masjid Al Buchori setiap bulannya sampai akhir tahun 2023.
“Kalau boleh atas izin Ketua BKM, imam dan Muazin sampai akhir tahun ini gajinya saya tambahin. Nanti sampai bulan Desember 2023 per bulannya akan dikasih Rp 10 Juta,” kata Wali Kota Medan Bobby Nasution ketika Safari Jumat di Masjid Al Buchori, jalan Eka Rasmi, Kecamatan Medan Johor, Jumat (8/9/2023).
Dijelaskan Bobby Nasution, inisiasi ini berawal saat melihat imam Masjid Al Buchori memimpin salat Jumat yang usianya masih muda dan ternyata hafiz Qur’an. Usai salat, Bobby Nasution menanyakan kepada Ketua BKM, imam tadi merupakan imam tetap di sini atau imam yang disediakan oleh Pemko Medan.
“Alhamdulillah ternyata imam tetap, luar biasa sekali, hafiz Qur’an juga dan masih muda. Muazin juga masih muda,” Jelas Bobby Nasution’
Kemudian Bobby mengungkapkan dirinya teringat saat mendengarkan ceramah ustad di mesjid Jogokariyan Jogja yang menanyakan kepada BKM berapa diberikan gaji imam mesjid tersebut setiap bulannya. Jangan sampai kita menghargai hafalan quran itu lebih rendah dari pada Satpam yang menjaga Mall.”Inisiasi ini bukan karena sesuatu hal. Tapi untuk memotivasi imam masjid dan Muazin. Karena mereka sangat berperan bagi keberlangsungan ibadah di mesjid,” ujar Bobby Nasution. ***