Selasa, 1 Juli 2025
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Info Iklan
  • Disclaimer
Ini Medan Bung
Advertisement
No Result
View All Result
  • Home
  • Medan
  • Daerah
  • Hukum
  • Politik
  • Sosial
  • Peristiwa
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Pariwisata
  • Lingkungan
  • Advetorial
Ini Medan Bung
No Result
View All Result
Ini Medan Bung
No Result
View All Result
Home Medan

Pj Gubernur Agus Fatoni Beberkan Besarnya Dampak Positif Provinsi Sumut Selenggarakan PON XXI  

IniMedanbung.com by IniMedanbung.com
12 September 2024
in Medan
0

byIniMedanbung.com

12 September 2024
Pj Gubernur Agus Fatoni Beberkan Besarnya Dampak Positif Provinsi Sumut Selenggarakan PON XXI   
0
SHARES
17
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

#jack, medan – 

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni membeberkan betapa besarnya dampak positif dengan adanya kegiatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024 di Sumut terhadap berbagai sektor. Hal ini diungkapkan saat berdialog bersama TVRI dalam program Siaran Antar Gelanggang PON XXI Aceh-Sumut di Medan, Sumut, Rabu (11/9/2024).

“Jadi dengan adanya PON ini, banyak sekali dampak positif yang bisa diterima oleh masyarakat. Ada ekonomi yang berkembang, kemudian tenaga kerja terserap begitu banyak, infrastruktur, venue-venue banyak dibangun, wisata bergeliat, tentu juga hotel, restoran dan semuanya, ini berdampak besar,” ujar Fatoni.

Dampak positif tersebut tentunya tak lepas dari kesiapan panitia dalam rangka menyambut dan melaksanakan PON di 10 Kabupaten/Kota di Sumut. Menurutnya, keberadaan 75 ribu relawan (volunteer) sangat berpengaruh bahkan mengalahkan event internasional termasuk olimpiade dan tidak menutup kemungkinan akan memecahkan rekor MURI.

Kemudian, dari ari sektor ekonomi juga banyak tempat-tempat yang memiliki usaha kecil hingga sektor pariwisata mendapat keuntungan dari kemeriahan PON XXI 2024 ini. Mulai dari pengembangan UMKM, usaha rumah makan, makanan ringan, souvenir, pakaian, hingga perhotelan dan tempat-tempat wisata.

“Kita menyambut ini dengan gembira dan menjadi tuan rumah yang baik untuk pelaksanaan PON XXI ini,” sebut Fatoni.

Selain itu sebagai tuan rumah, Sumut kedepannya juga akan memiliki peninggalan sejarah yang begitu luar biasa. Baik dari segi pengembangan industri olahraga, hingga pembangunan infrastruktur meskipun ada penilaian berbeda dari masyarakat terkait kondisi beberapa venue yang perlu perbaikan.

Sementara itu, terkait beberapa kendala atau ketidaksempurnaan pelaksanaan PON XXI ini, bukan untuk ditutupi atau dibantah melainkan bagaimana upaya komunikasi dan publikasi yang baik sebab dalam proses persiapan event, memang ada venue yang belum siap dan sempurna.

“Misalnya ada yang nanti persiapannya di akhir, karena kalau di awal dia akan berantakan. Ada juga stadion utama yang sekarang belum selesai, karena tidak digunakan untuk pertandingan tetapi untuk penutupan dan memang kontraknya itu baru selesai 13 September 2024 dan akan digunakan 20 September 2024,” ucap Fatoni.

Kemudian, terkait viralnya kondisi akses masuk venue ke salah satu cabang olahraga (cabor), Fatoni mengakui terdapat sejumlah kendala, yaitu pengerjaan baru dilakukan setelah ketersediaan anggaran pada bulan Juli 2024. Bahkan seharunya pembangunan yang dimaksud (re: viral) dijadwalkan baru akan selesai pada Desember 2024.

“Harusnya sampai akhir Desember. Namun kita akan kebut, selesaikan. Mudah-mudahan maksimal. Tetapi memang dampak positifnya, Sumut semakin dikenal. Juga untuk menunjukkan Sumut itu seperti apa hebatnya,” jelas.

Selanjutnya, setelah persiapan utama dari segi pembangunan dan ketersediaan venue, Fatoni mengatakan bahwa untuk mendukung serta melayani para peserta bersama official hingga tamu yang datang dari seluruh provinsi di Indonesia tersedia 8.000 kamar hotel untuk menampung belasan ribu orang. Kemudian ada juga 61 Rumah Sakit (RS), serta 128 Unit ambulance yang disediakan di setiap venue.

“Kesiapan kita juga ada 1.150 tenaga kesehatan dan 1.500 lebih kendaraan. Ini semua bisa berjalan, tentu pemerintah bersama dengan para pemangku kepentingan lainnya berkolaborasi. Semua iktu bergerak bersama (unsur Forkopimda). Ini semua kita siapkan untuk menjadi tuan rumah yang baik,” pungkasnya.

Oleh karena itu, Fatoni berharap dengan potensi besar Sumut, dengan budaya yang beragam, kaya kuliner, tempat wisata dan lain sebagainya dapat menjadi keuntungan sekaligus penyemangat bagi Sumut guna menyukseskan perhelatan olahraga terbesar di Indonesia. ***

Print Friendly, PDF & Email
Tags: #sumutBeberkanDampak PositifPj GubernurPON XXI
Previous Post

Dukung Tim Voli, Suporter Ini Datang Langsung Dari Jatim ke Sumut

Next Post

Buka Festival UMKM PON XXI, Pj Gubernur Agus Fatoni Kenalkan Beragam Produk Asli Sumut  

Next Post
Buka Festival UMKM PON XXI, Pj Gubernur Agus Fatoni Kenalkan Beragam Produk Asli Sumut   

Buka Festival UMKM PON XXI, Pj Gubernur Agus Fatoni Kenalkan Beragam Produk Asli Sumut  

Berita Terbaru

  • DPRD Kecewa, Kadis PUPR Sumut Tidak Beritegritas, Timbul Jaya: OPD Alergi Legislatif

    DPRD Kecewa, Kadis PUPR Sumut Tidak Beritegritas, Timbul Jaya: OPD Alergi Legislatif

    1 Juli 2025
  • Rebutkan Pelanggan Sabu Belawan, Bentrok 2 Geng Terus Berlanjut

    Rebutkan Pelanggan Sabu Belawan, Bentrok 2 Geng Terus Berlanjut

    1 Juli 2025
  • Bupati Langkat Dukung “Bhayangkara Sport Day”: Sinergi Polri dan Masyarakat

    Bupati Langkat Dukung “Bhayangkara Sport Day”: Sinergi Polri dan Masyarakat

    1 Juli 2025
  • Lantamal I Gagalkan Penyeludupan Rokok Ilegal dan Amankan KM Harapan Indah 99

    Lantamal I Gagalkan Penyeludupan Rokok Ilegal dan Amankan KM Harapan Indah 99

    1 Juli 2025
  • Sambut HUT ke-435 Medan, Rico Waas Pimpin Ziarah TMP Bukit Barisan

    Sambut HUT ke-435 Medan, Rico Waas Pimpin Ziarah TMP Bukit Barisan

    30 Juni 2025
  • Kominfo Apresiasi Penerangan Hukum Kejati Sumut

    Kominfo Apresiasi Penerangan Hukum Kejati Sumut

    30 Juni 2025
  • CSI Desak KPK Periksa dan Tangkap Bobby Nasution dalam Kasus OTT Sumut

    CSI Desak KPK Periksa dan Tangkap Bobby Nasution dalam Kasus OTT Sumut

    30 Juni 2025
  • Dikabarkan Kantor PUPR dan Ruang Kerja Gubernur Digeledah KPK

    Dikabarkan Kantor PUPR dan Ruang Kerja Gubernur Digeledah KPK

    30 Juni 2025
  • Rico Waas Buka Kejuaraan Tenis Lapangan Kelompok Umur, Upaya Pembinaan Atlet Muda 

    Rico Waas Buka Kejuaraan Tenis Lapangan Kelompok Umur, Upaya Pembinaan Atlet Muda 

    29 Juni 2025
  • Ribuan Masyarakat Medan Nikmati CFN di Kawasan Kesawan

    Ribuan Masyarakat Medan Nikmati CFN di Kawasan Kesawan

    29 Juni 2025
  • Facebook
  • Twitter
  • Instagram
  • YouTube

PT. MEDIA MEDAN MANDIRI (M-3)

NPWP : 74.561.041.0-113.000

Sejak 2005

Anggota Serikat Perusahaan Pers (SPS)

No. 672/2005/02/E/2020

Office

  • Jl. KL Yos Sudarso KM 15,5 No 120 Medan
  • 061 – 6850370
  • redaksi@inimedanbung.com, yokowebs@yahoo.com
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Info Iklan
  • Disclaimer

© 2022 Ini Medan Bung. All right reserved.

No Result
View All Result
  • Home
  • Medan
  • Daerah
  • Hukum
  • Politik
  • Sosial
  • Peristiwa
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Pariwisata
  • Lingkungan
  • Advetorial

© 2022 Ini Medan Bung. All right reserved.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist